- Sulawesi Tenggara
Deskripsi
Bulu Mopeaanooleo merupakan gunung dengan ketinggian 2.265 meter di atas permukaan laut. Gunung ini terletak di wilayah Desa Puncak Monapa, Kecamatan Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara. Rute atau jalur pendakian di gunung ini pertama kali dirintis pada tahun 2012 oleh Tim Ekspedisi Lentera Wanabaya Mahacala UHO. Basecamp induk berada di Desa Puncak Monapa pada ketinggian 225 mdpl. Kondisi hutan saat perintisan tergolong cukup baik. Vegetasi hutan masih rapat dan banyak ditemukan sumber air di sepanjang jalur pendakian. Berbagai jenis fauna dapat dijumpai di Bulu Mopeaanooleo, seperti lipan, siput, katak, pacet, elang hitam, berbagai jenis burung, lebah, kupu-kupu, ular piton, dan tarsius. Jejak dan kotoran anoa juga sering ditemukan di jalur pendakian pada saat itu. Adapun jenis flora yang dapat ditemui selama pendakian antara lain anggrek, kantung semar, pohon cantigi, pandan hutan, kayu putih, berbagai jenis palem-paleman, rotan, serta tumbuhan paku-pakuan. Informasi ini dikontribusikan oleh Tim Mahacala UHO dan Muhammad Aris.

